Sat. Apr 20th, 2024

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

Better Choice For Better Teacher

Hack forumu

Tiga Mahasiswa Tadris Matematika menjadi Pemakalah pada Seminar Nasional di Malang

2 min read

seminar di malang

Tadris Matematika merupakan jurusan baru yang ada di FTIK IAIN Salatiga. Belum lama ini Jurusan Tadris Matematika telah melakukan proses akreditasi oleh BAN-PT. Mendapat label jurusan baru, tidak membuat mahasiswa jurusan tadris matematika berpangku tangan. Mahasiswa Jurusan Tadris Matematika selalu berusaha meningkatkan kemampuannya melalui bergama kegiatan baik dari internal kampus maupun dari luar kampus. Minggu lalu, tiga orang mahasiswa Jurusan Tadris Matematika berkesempatan mempresentasikan tulisannya pada Seminar Nasional yang diselenggarakan oleh UIN Malang. Mahasiswa-mahasiswa yang membanggakan tersebut adalah Akhmad Mukhibbin, Kholil Bisyri dan Riski Suray Romadhon.

Seminar Nasional ini diselenggarakan dalam rangka menyambut Hari Pendidikan Nasional dan Hari Kebangkitan Nasional. Seminar yang mengambil tema integrasi matematika dan nilai-nilai keagamaan ini diberi nama SI MaNIs (Seminar Nasional Integrasi Matematika dan Nilai Islami). Tema yang diusung untuk SI MaNIs 2017 adalah “Internalisasi Nilai-nilai Keagamaan Melalui Matematika untuk Membentuk Karakter Bangsa”. Seminar dilangsungkan pada hari Sabtu (06/05) di Gedung Rektorat Lt. 5 UIN Malang. SI MaNIs berlangsung pada pukul 07.30-16.50 WIB dengan Sesi I Seminar dan Sesi II Presentasi Makalah.

Tidak mudah untuk ikut ambil bagian pada seminar ini. Mahasiswa harus mengirimkan abstrak terlebih dahulu untuk ekmudian diseleksi oleh para ahli. Jika dirasa layak, maka peserta dipersilakan untuk mengirimkan full papaer untuk kemudian dipresentasikan pada saat pelaksanaan seminar.  Dalam materi Integrasi Ilmu Matematika dan Islam terdapat tiga makalah masuk kategori tersebut yaitu “Matematika Diri: Menghisab Diri Sebelum Dihisab” oleh Ahmad Mukhibin, “Phytagoras Kesuksesan Dalam Islam” oleh Riski Surya Romadhon, dan “Konsep Sedekah Dalam Perspektif Matematika” oleh Suharsono. Sedangkan makalah Kholil Bisyri masuk dalam kategori Pendidikan Matematika dengan judul “Matematika Akhlak: Keajaiban Bahasa Bilangan Untuk Akhlak Mulia dan Pembentukan Karakter Sejak Dini”.

 

 

Fakultas Tarbiyah | Newsphere by AF themes.
Hack forumu