HMPS TBI IAIN SALATIGA Open Recruitment Kepengurusan Periode 2020
2 min readOpen Recruitment HMPS TBI merupakan kegiatan seleksi kepengurusan HMPS TBI. Kegiatan ini bertujuan untuk merekrut mahasiswa aktif TBI IAIN Salatiga semester 2-4 yang berkompeten serta mau berkontribusi di dalam HMPS TBI, serangkaian kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 13-27 Januari 2020.
Pelaksanaan kegiatan ini di mulai dari tahap pendaftaran 13–15 Januari 2020. Kemudian 16-17 Januari 2020 masuk ke tahapan seleksi administrasi dan pengumuman tahap 1. Open Recruitment kali ini diikuti oleh 50 pendaftar, dari semua itu terdapat 40 peserta yang lolos seleksi berkas dan 38 peserta yang mengikuti screening.
Tahap screening atau wawancara dilaksanakan tanggal 25 Januari 2020, bertempat di ruang 219 dan 202. Pada tahap ini peserta diminta datang tepat waktu sesuai dengan jadwal yang telah di buat oleh panitia. Pada pos 1 di ruang 219 peserta akan di wawancarai mengenai kepribadian dan pilihan devisi pertama yang mereka pilih, dan pada pos 2 di ruang 220 peserta di wawancarai mengenai keorganisasian dan pilihan divisi kedua yang mereka pilih.
Setelah proses screening selesai, panitia bermusyawarah untuk mempertimbangkan peserta yang lolos, alhasil terdapat 22 peserta yang lolos menjadi pengurus HMPS TBI tahun kepengurusan 2020. Dengan rincian 8 pengurus baru semester 4 dan 14 pengurus baru semester 2. Pegumuman nama-nama pengurus baru yang lolos seleksi wawancara dilaksanakan pada tanggal 27 Januari 2020.
Open Recruitment tahun ini, panitia tidak menyediakan screening melalui Video Call meskipun di tahun sebelumnya panitia memperbolehkan dengan syarat-syarat tertentu, hal ini di lakukan agar panitia bisa melihat keseriusan dan komitmen peserta dalam mengikuti kegiatan Open Recruitment ini. Pada Open Recruitment tahun sebelumnya peserta yang belum mengikuti Makrab diperbolehkan sedangkan pada tahun ini untuk peserta yang belum mengikuti Makrab akan langsung di diskualifikasi pada tahap seleksi berkas, selain itu pada tahun sebelumnya jumlah pendaftar mencapai 70 peserta sementara tahun ini berkurang menjadi 50 peserta.
Adanya kegiatan Open Recruitment dapat diartikan kepengurusan HMPS TBI tahun 2019 telah selesai dan di lanjutkan dengan kepengurusan baru dengan struktur pengurus yang baru. Untuk pengurus HMPS TBI Angkatan 2017 mereka sudah tidak dapat lagi menjadi pengurus, meninggalkan pengurus HMPS TBI angkatan 2018 untuk melanjutkan estafet kepengurusan.